Makin banyak yg pakai teknologi LoRa

 Makin banyak yg pakai teknologi LoRa


Job Description


Project Name : Pagar Virtual LoRa


Project Descriptions :


Memantau kegiatan kegiatan di pagar pembatas menggunakan sensor.

Mendeteksi aktifitas mencurigakan di area yang luas dengan menggunakan sensor di pagar perbatasan yang telah di tentukan

Pagar pembatas bisa merupakan pagar fisik atau pagar virtual

Infrastruktur komunikasi data menggunakan Lora/LoraWAN

Solusi Lora/LoraWAN yang diterapkan ini akan menggunakan standar frekuensi ISM Indonesia AS923

Dalam kondisi normal, sensor-sensor yang dipasang secara periodik mengirimkan status kondisi normalnya

Saat ada kondisi tidak normal maka sensor akan mengirimkan status alert saat itu juga, dan diulang-ulang setiap periode waktu yang ditentukan sampai kondisi normal kembali.

Semua data dari sensor akan disimpan di server database



LoRa End Node

===========


Untuk mendeteksi adanya trigger disekitar area yang dipantau maka digunakan sensor geophone.

Controller yang digunakan minimal dapat melakukan analisa awal trigger yang muncul dari sensor, untuk membedakan antara trigger yang valid dengan yang tidak valid. Kemudian datanya dikirim secara wireless ke LoRa Gateway menggunakan LoRa transceiver.

End Node ini harus dapat dioperasikan dengan baterai yang cukup untuk bertahan dan berfungsi selama 3 tahun.

Untuk sinkronisasi waktu maka perlu ada RTC di end node.

Setting data koordinat dan waktu dilakukan secara inject manual, karena dalam end node tidak terdapat sensor GPS.

End node akan dibungkus dalam wadah yang kedap kelembaban air dan kedap banjir.



LoRaWAN Gateway

=============


Data dari End Node akan di kirim ke server melalui LoRa gateway. Gateway yang digunakan akan mampu menerima data dari banyak end node secara multi channel.

Untuk melacak posisi lora gateway ini maka perlu ada GPS receiver.

Data dari end node dan data lokasi dari GPS receiver akan dikirim ke server menggunakan modem IRIDUM SBD.



LoRa Server

========


Solusi untuk server lora yang akan digunakan adalah ChirpStack

Data yang masuk ke lora server akan disimpam ke dalam sebuah sistem database.



JOB DESCRIPTIONS:


Membangun System sensor yang dapat membangkitkan status alert jika terjadi gangguan di area perbatasan yang terdiri dari 1 gateway dan 2 end node.

Bersedia menyerahkan "solusi" yang sudah "selesai" sesuai jadwal yang sudah ditentukan.

Yang dimaksud "selesai" adalah "prototype" yang berfungsi dan hasil uji yang sesuai usecase/testcase yang sudah ditentukan.

Yang dimaksud dengan "prototype" adalah konfigurasi sistem minimal untuk usecase/testcase yang sudah ditentukan.

Yang dimaksud "solusi" adalah perangkat hardware yang berfungsi sesuai usecase/testcase beserta software dan source code nya

Memberikan laporan kemajuan setiap 2 hari berupa rekaman video pengetesan dan dokumen yang terkait

Pembelanjaan hardware yang berkaitan dengan system yang akan diuji akan ditanggung oleh pemberi pekerjaan.



REQUIREMENTS:


Menguasai development hardware dan software embedded system (misalnya arduino dan raspberry pi)

Menguasai teknologi LoRa/LoRaWAN

Skema kerjasama akan dibicarakan pada saat wawancara.


Job Types: Temporary, Contract

Komentar

Postingan populer dari blog ini

HMI WEINTEK Connect Arduino Menggunakan protokol Modbus RTU

Mengirim Data Sensor dari NodeMcu ESP8266 ke Spreeadshets atau Google Sheets